Cara Membuat Folder Baru di Laptop dan Memindahkan File Ke Folder
Jika kita memiliki banyak file dalam satu folder saja dengan bermacam-macam jenis file tentu akan sangat terlihat brantakan bukan. Agar file di laptop kita terlihat rapi, kita bisa mengatur dan mengelompokkannya ke dalam masing-masing folder sesuai dengan isinya. Lalu bagaimana cara membuat folder baru di laptop atau computer? Dan bagaimana caranya memindahkan file-file tersebut ke folder? Berikut adalah cara untu membuat folder baru di laptop dan memindah file ke folder.
Buatlah folder terlebih dahulu, dan masukan semua file ke dalam folder tersebut
Cara membuat folder
- Masuk ke file eksplorer di mana kita akan membuat folder.
- Cara yang pertama, Klik kanan, pilih New, Lalu klik Folder (Perhatikan gambar di bawah ini, nomor 1 dan 2).
- Atau menggunakan cara yang ke dua, yaitu Klik Home, kemudian langsung saja klik New Folder (seperti gambar di bawah ini, nomor 3).
- Setelah folder sudah jadi, kalian bisa merubah nama folder tersebut sesuai keinginan kalian.
- Perhatikan gambar di bawah ini.
- Cara mengubah nama folder yaitu dengan Klik kanan pada folder yang akan diubah namanya.
- Pilih dan klik Rename, lalu ketiklah nama folder sesuai keinginan kalian.
- Maka folder di laptop sesuai dengan keinginan kita telah selesai dibuat.
Memindahkan File Ke Dalam Satu Folder
- Setelah kita membuat folder, dan kita ingin memasukan beberapa file ke dalam folder tersebut caranya sangatlah mudah, yaitu:
- Cara pertama, Pilih file dengan cara klik sekali file yang akan kita pindah ke folder.
- Klik kanan, pilih Cut atau Copy (Cut untuk memindah, Copy untuk menyalin). Kalau ingin memindah, kita pilih Cut saja.
- Lalu kita buka folder tujuan, kemudian klik kanan, pilih Paste.
- Maka file sudah pindah ke folder tersebut.
- Cara mudahnya adalah, klik file kemudian klik CTRL+X (untuk Cut). Lalu buka folder tujuan, kemudian klik CTRL+V (untuk Paste).
- Cara yang kedua, jika kita ingin memindah semua file ke dalam satu folder. Caranya juga mudah, kita bia blok semua file dengan cara klik CTRL+A ataupun secara manual pilih satu persatu dengan cara Klik tahan Shit dan klik file satu per satu. Lalu kita Klik kanan pilih Cut (CTRL+X). Kemudian masuk ke folder dan Klik kanan pilih Paste (CTRL+V).
Semoga bermanfaat!
Baca juga:
Haiii….. Terimakasih atas informasinya yang sangat bermanfaat. Seiring perkembangan zaman yang serba menggunakan teknologi canggih ini, informasi apapun dapat dengan mudah didapatkan di internet. Cara membuat folder baru di laptop ini pun tersedia banyak referensinya bahkan disertai dengan gambar step langkahnya juga. Jangan lupa kunjungi laman web kampus kami tercinta walisongo.ac.id
ReplyDelete