Friday 12 June 2020

APA ITU SUGGESTION AND REQUEST DALAM BAHASA INGGRIS (Expression, Example, and Exercises)


APA ITU SUGGESTION AND REQUEST DALAM BAHASA INGGRIS
(Expression, Example, and Exercises)

SUGGESTION (SARAN)
Apa suggestion? Suggestion adalah saran atau anjuran. Saran atau anjuran ini bukan sebuah keharusan atau kewajiban. Jadi, kita bisa melaksanakan saran tersebut ataupun tidak. Bergantung dari situasi dan keperluan kita. Berikut adalah cara untuk meminta saran (asking for suggestion), membi saran (giving suggestion), accepting suggestion (menerima saran), dan rejecting suggestion (menolak saran).
Suggestion and Request in English
 

Baca Juga:
Asking for suggestion (Meminta saran)
Saat kita sedang merasa membutuhkan pertimbangan atau saran, kita biasanya meminta saran kepada orang lain. Lalu bagaimana caranya?
Berikut adalah beberapa ungkapan untuk meminta saran kepada orang lain:
  • What should I do? (Apa yang sebaiknya saya lakukan?)
  • Do you have any suggestions for me? (Apakah kamu ada saran untuk saya?)
  • Do you have any advice for me? (Apakah kamu ada nasihat/saran untuk saya?)
  • Please tell me what should I do? (Beritahu saya apa yang seharusnya saya lakukan?)
  • Can you give me suggestion? (Bisakah kamu member saya saran?)
  • Can you suggest me? (Bisa kasih saya saran?)
Intinya, semua ungkapan-ungkapan di atas ada untuk meminta saran. Jadi silahkan hafalkan dan praktikan agar lebih memahaminya karena asking for suggestion ini sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari.


Giving suggestion (Memberi saran)
Kita juga bisa memberi saran kepada orang lain. Pemberian saran ini bisa kita berikan ketika kita diminta untuk memberi saran secara langsung ataupun saat dirasa ada orang yang membutuhkan saran walaupun tidak memintanya secara langsung. Berikut adalah beberapa ungkapan untuk memberikan saran kepada orang lain:
  • You should… (Kamu sebaiknya/seharusnya…)
  • You need/ought to… (Kamu seharusnya…)
  • You had better… (Kamu lebih baik…)
  • You ought to… (Kamu sebaiknya…)
  • I think you should…. (Saya rasa kamu seharusya…)
  • I advise you to… (Saya menganjurkan kamu untuk…)
  • I suggest you to… (Saya menyarankan kamu untuk…)
  • I suggest that you…. (saya menyarankan bahwa kamu…)
  • I recommend you to… (Saya menganjurkan kamu untuk…)
  • Maybe you should…. (Mungkin kamu seharusnya…)

Baca juga:
Accepting suggestion (Menerima saran)
Saat ada orang lain yang memberikan saran kepada kita. Kita bisa menerima saran tersebut jika dirasa sesuai dan baik. Berikut adalah beberapa ungkapan untuk menerima saran dari orang lain:
  • I agree with you. (Saya setuju dengan kamu)
  • I think you’re right. (Saya rasa/pikir kamu benar)
  • I think so. (Saya juga rasa/pikir bergitu)
  • That’s a good idea.  (Ide yang bagus)
  • That’s right. (Benar)
  • Thanks. I’ll try your advice. (Terima kasih. Saya akan mencoba saranmu)
  • That sounds great. (Kedengarannya bagus)

Rejecting suggestion (Menolak saran)

Seperti yang disampaikan di atas bahwa saran itu boleh diterima ataupun di tolak. Jika dirasa saran itu tidak sesuai kita boleh menolaknya. Berikut adalah beberapa ungkapan untuk menolak saran yang diberikan oleh orang lain:
  • No, I don’t think so. (Tidak, saya rasa tidak begitu)
  • I disagree with you. (Saya tidak sependapat/tidak setuju dengan mu)
  • That’s not a good idea. (Itu ide yang tidak bagus)
  • I understand your point, but I think… (Saya paham, tapi saya pikir…)
  • That’s a good idea, but… (itu ide yang bagus, tapi…)

For example:
Nani   : “I have a trouble with my internet connection. What should I do?
Fia       : “You should check your internet data.”
Nani   :”Ok, thanks for your advice.”
Fia       : “Anytime.”

Baca juga:
Let’s speak!
Mari berlatih berbicara atau speaking!
Lakukanlah secara berpasangan dan bergantian!
Yesterday I went to my friend’s house. She told many things. She had something confused about some things and asked some suggestion to me. Can you help me to give suggestion to her?
Suggestion


REQUEST (PERMINTAAN/PERMOHONAN)
Apa itu request? Request adalah sebuah permintaan atau permohonan.
Jika kita ingin meminta izin/bantuan kepada orang lain, kita bisa menggunakan kata “request”sebagai bentuk permintaan. Dalam request ini, kita juga bisa menerima (accepting request), ataupu menolak (rejecting request).

Baca juga:
Ada permintaan untuk meminta izin dan meminta bantuan:
Misalnya:
  • Bisakah kamu ambil kan saya minum? (bantuan)
  • Bolehkah saya memakai laptopmu? (izin) 
We can use these expressions (modal):
Berikut adalah beberapa ungkapan untuk permintaan/permohonan dalam Bahasa Inggris (request):

  • Can I/you… (Bisakah saya/kamu…)
  • Would you like… (Maukah kamu…)
  • Would you mind…(Ving) (Keberatankah….)
  • Could you/I… (Bisakah kamu/saya…)
  • Will you… (Maukan kamu…)
  • Should I… (Haruskan saya…)
  • May I/We… (Bolehkan saya/kita…)

How to answer/respond?

Bagaimana cara menjawab atau meresponnya?


Accepting request (Menerima permintaan)
Berikut adalah ungkapan-ungkapan untuk menerima permintaan:
  • Sure (Tentu)
  • Of course (Tentu)
  • Ok (Baiklah)
  • Yes (Ya)
  • No problem (Tidak masalah)

Baca juga:
Bejecting request (Menolak permintaan)
Berikut adalah ungkapan-ungkapan untuk menolak permintaan:
  • No (Tidak)
  • I’d like to, but… (Baiklah, tapi…)
  • I’m sorry, I can’t (Maaf, saya tidak bisa)
For example:

Gani   : “Can you open the window? It is hot inside.”
Dana  : “Of course”
Gani   : ”Thankns, Gani”
Dana  : “No problem”

Let’s Speak!

Mari berlatih berbicara dalam Bahasa Inggris!
Lakukanlah secara berpasangan dan bergantian!
Ask for request to someone according to the situations below!
Request


Baca juga:

No comments:

Post a Comment

Komentarlah dengan bijak

Post Unggulan

Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta, Wisata Edukasi dan Sejarah

Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta, Wisata Edukasi dan Sejarah My Own Property Yogyakarta memang terkenal dengan beragam wisatanya...

Popular Posts